Dua buah bus di halaman sekolah siap mengantarkan rombongan SMAMIO mengunjungi perusahaan pupuk terbesar di Indonesia dan terlengkap di Asia Tenggara, yaitu PT Petrokimia Gresik. Rabu, 19 Oktober 2016 menjadi hari yang sangat berkesan bagi seluruh siswa dan guru karena mereka berkesempatan menimba ilmu dari perusahaan yang berdiri sejak 1964 tersebut. Saiful, S.S selaku humas PT Petrokimia Gresik menyambut gembira kedatangan siswa yang meskipun baru duduk di kelas X tapi memiliki semangat yang tinggi dalam menimba ilmu mengenai dunia kerja. Isa Iskandar, S.Si berharap seluruh siswa mampu menciptakan ide kreatif dan mengembangkan wawasan penelitian. Selain itu, mereka diharapkan dapat menjadi duta Gresik yang cerdas sehingga mampu menjelaskan Petrokimia dan peran pentingnya kepada masyarakat.
Pemutaran video profile PT Petrokimia Gresik sangat menginspirasi seluruh peserta kunjungan yang berada di ruang Seroja. Di dalamnya dijelaskan visi misi serta sejarah perusahaan BUMN yang berdiri di atas tanah seluas 450 ha tersebut. Penjelasan mengenai pabrik berlambang kerbau emas tersebut semakin lengkap dengan penjelasan Bapak Saiful. Beliau memaparkan tentang produk yang dihasilkan oleh PT Petrokimia, baik pupuk maupun non pupuk. Pun cara salah satu pupuk diproduksi. Dalam hal ini, wawasan siswa tentang ilmu kimia semakin berkembang karena mereka bisa mengetahui salah satu penerapannya dalam dunia kerja. Selain itu, cara bagaimana pabrik pupuk ini bisa tetap maju setelah berdiri puluhan tahun juga dijelaskan oleh beliau.
Antusiasme siswa untuk mengetahui PT Petrokimia lebih jauh nampak dari beberapa pertanyaan yang diajukan. Melalui pertanyaan tersebut, Bapak Saiful juga menjelaskan bahwa apapun disiplin ilmu yang kelak ditekuni siswa, mereka harus memiliki hard competency dan soft competency yang baik. Berperilaku “If excellent is possible, then good is not enough”, tutur beliau. Kegiatan ini semakin lengkap saat seluruh peserta kunjungan diajak untuk berkeliling melihat pabrik dengan teknologi tinggi tersebut. Sembari melihat ‘isi’ dari Petrokimia ini, Pak Saiful menjelaskan kembali apa yang dilihat oleh siswa di kanan-kiri mereka dari dalam bus, misalnya tangki-tangki besar tempat pupuk dibuat. Kunjungan industri ini memberikan pengalaman baru yang sangat menginspirasi bagi para siswa.
No responses yet